Laju GBP/USD terhenti pada sesi Amerika semalam dan pair berangsur melemah menyentuh 1,3362 pada penghujung sesi Asia tadi siang. Namun memasuki sesi Eropa, pair kembali menguat dan sempat menyentuh 1,3493.
Data GDP Inggris sore ini dirilis sesuai ekspektasi dan GBP/USD kini sedikit berbalik turun ke sekitar 1,3470. Fokus selanjutnya akan tertuju pada Initial Jobless Claims Amerika nanti malam, sekaligus perkembangan di Inggris dan Eurozone paska Brexit.
Target rebound berikutnya diperkirakan berada di 1,3565 dan 1,3650 dengan support utama di 1,3120.