Categories
AUD/USD Teknikal & Market Talk

AUD/USD Sedikit Menguat Setelah Dibuka Melemah Awal Pekan Ini

Mengawali pekan yang baru, AUD/USD dibuka melemah ke 0,7631. Namun pair berangsur rebound dan sekarang berada di sekitar 0,7665, dengan capaian tertinggi sejauh ini di 0,7675. Tidak ada data ekonomi mayor yang dirilis sepanjang hari Senin, fokus akan tertuju pada sentimen investor dan bursa saham Asia pagi ini menunjukkan performa yang sangat negatif.

Support terdekat berada di 0,7600, dengan target berikutnya di 0,7520 dan 0,7500. Sebaliknya, resistance berada di 0,7700 dan 0,7740, dengan target bullish di 0,7800.