Danske Bank melihat posisi spekulatif AUD/USD masih didominasi oleh aksi jual (sell). Secara fundamental, AUD juga masih dianggap terlalu tinggi, sebagaimana juga diungkapkan oleh RBA dalam pernyataan-pernyataan mereka beberapa bulan terakhir. Apalagi, pada kuartal pertama RBA diprediksi akan menurunkan suku bunga, di mana peluang terjadinya hal ini menurut Danske sudah lebih dari 55%. Di sisi lain, pertumbuhan ekonomi Amerika tahun depan diprediksi juga akan semakin baik tahun depan dan peranan USD sebagai mata uang terkait aset tentunya akan membuat AUD/USD lanjut melemah.
Berikut adalah prediksi Danske Bank untuk nilai tukar AUD/USD dalam 12 bulan ke depan:
- 1 bulan : 0,82
- 3 bulan : 0,81
- 6 bulan : 0,80
- 12 bulan : 0,79