Categories
Fundamental

IMF Berencana Tambah Bantuan untuk Irak dan Yordania

IMF akan mengirimkan tim ke Irak dan Yordania untuk melakukan pembicaraan mengenai kemungkinan penambahan bantuan terhadap perekonomian kedua negara yang tengah terpuruk akibat konflik di Timur Tengah. Untuk Irak, IMF rencananya akan mengirim tim bulan depan untuk memulai negosiasi, sementara untuk Yordania diharapkan kesepakatan bisa tercapai setidaknya pada kuartal pertama 2016. Hal tersebut disampaikan Masood Ahmed, Direktur IMF untuk Timur Tengah, pada interview di Dubai baru-baru ini.