Categories
Fundamental

Jerman dan Jepang Ingin Bekerja Sama Menghadapi Metode Trump

 

Menteri Luar Negeri Jerman, Heiko Maas, mengunjungi Jepang untuk menjalin kerja sama lebih lanjut. Menurutnya, Jerman dan Jepang perlu menyamakan persepsi dan bersama-sama menghadapi metode yang diterapkan Presiden Amerika, Donald Trump.

Baik Jerman maupun Jepang sepakat untuk terus mengupayakan perdagangan bebas, di tengah ketidakpastian global yang diakibatkan oleh proteksionisme Amerika, keagresifan Rusia dan praktek dagang tidak adil oleh China. Selain perdagangan, kedua negara juga bertekad untuk menyukseskan Paris Climate Agreement yang mengatur tentang standar emisi gas.

Sumber : Bloomberg