Categories
Fundamental

OECD Prediksi Perekonomian Negara Kuat Akan Melambat

OECD memprediksi perekonomian negara-negara kuat akan melambat tahun ini, di antaranya China, Amerika, dan Inggris. Berdasarkan indikator mereka, aktivitas perekonomian di negara-negara tersebut terus mengalami penurunan, termasuk negara-negara lain seperti Rusia, Kanada, Afrika Selatan, dan Brazil. Sedangkan India sejauh ini menunjukkan pengecualian, perekonomian mereka masih solid dan diprediksi akan terus membaik pada bulan-bulan mendatang.