Categories
Fundamental

Merkel Dukung Proposal Menteri Ekonomi dan Menteri Keuangan Eurozone

Angela Merkel

Kanselir Jerman, Angela Merkel, mendukung proposal untuk mengangkat Menteri Ekonomi dan Menteri Keuangan untuk Eurozone, yang menurutnya akan mempercepat integrasi. Selain itu, Merkel juga mendukung ide penerapan anggaran untuk Eurozone agar negara-negara yang kesulitan melakukan reformasi bisa mendapatkan dana bantuan.

Kehadiran kedua menteri Eurozone tersebut diharapkan bisa membuat penerapan kebijakan ekonomi semakin baik di seluruh negara anggota blok dan bisa menyatukan faktor-faktor kompetitif yang ada.

Categories
Fundamental

Juncker: Position Paper Inggris Tidak Memuaskan

Jean Claude Juncker

Presiden European Commission, Jean Claude Juncker, mengatakan position paper yang diajukan Inggris terkait Brexit tidak memuaskan. Dalam konferensi bersama ambasador-ambasador Uni Eropa hari ini, Juncker mengatakan masih banyak hal yang harus dinegosiasikan, tidak hanya sebatas masalah perbatasan dan status warga Britania maupun Uni Eropa.

Juncker menegaskan, semuanya harus benar-benar jelas dahulu, baru Britania dan Uni Eropa bisa mulai membicarakan perdagangan.

 

Categories
Fundamental

RMPI Kanada (Jul) Lebih Baik dari Konsensus

 RMPI Kanada (Jul)
Aktual Konsensus Sebelumnya
 -0,6% -2,5% -3,6%
Categories
EUR EUR/USD Teknikal & Market Talk USD

TD Bank: Target EUR/USD Selanjutnya di 1,2353

TD Bank

EUR/USD berhasil menguat di atas 1,2000. TD Bank kini memprediksi target EUR/USD selanjutnya berada di 1,2353 – yang merupakan harga tertinggi Januari 2015.

Mereka berpendapat pair akan berkonsolidasi dulu dalam waktu dekat sebelum kembali menguat.

Categories
GBP GBP/USD Teknikal & Market Talk USD

UOB: GBP/USD Bisa Rebound Menuju 1,3020

UOB

Tim analis UOB berpendapat GBP/USD masih netral saat ini, namun pair berpeluang rebound menuju 1,3020. UOB memprediksi GBP/USD belum akan menguat lebih jauh lagi di atas 1,3020 dan momentum ke atas akan memudar jika pair kembali turun di bawah 1,2840.