Categories
Kamus Forex

Quantitative Easing

Mencetak uang baruQuantitative Easing adalah sebuah langkah yang ditempuh bank sentral untuk meningkatkan jumlah uang yang beredar, yakni dengan cara mencetak uang baru dan membeli bond pemerintah. Bank sentral akan mencetak uang baru yang akan digunakan untuk membeli bond pemerintah, mengakibatkan harga bond naik dan bank sentral akan kembali menjual bond untuk mendapatkan uang dengan jumlah yang lebih banyak.

Sebagai dampak pembelian bond oleh bank sentral, yield bond akan turun dan mengakibatkan bank bisa memberikan bunga pinjaman yang lebih rendah, sehingga akan mendorong konsumen dan perusahaan untuk mengambil pinjaman pada bank dan hal ini akan mendorong perputaran roda perekonomian.

Metode quantitative easing ini akan mendorong aktivitas ekonomi, namun juga memiliki dampak buruk, yakni naiknya harga barang dan jasa (meningkatnya inflasi) dan turunnya nilai mata uang yang bersangkutan (devaluasi).

<< Kembali ke Kamus Forex