USD/JPY pagi ini kembali menguat di atas 118,00, dengan raihan tertinggi sejauh ini di 118,33. Pair terus rebound sejak menyentuh 116,69 pada awal pekan. Setelah tertahan di 118,00 sejak Senin, pair akhirnya mampu melesat lebih tinggi pagi ini.
Target rebound selanjutnya adalah 119,00 dan 119,30, disusul target yang lebih agresif di 120,00. Sebaliknya, jika pair kembali melemah, support psikologis 117,00 akan menjadi sasaran, disusul 116,70 dan 116,15 yang merupakan low 24 Agustus 2015.