Categories
Fundamental

Hammond: Pemerintah Akan Dukung Perekonomian Paska Brexit

Philip Hammond
Philip Hammond

Philip Hammond, Menteri Keuangan Inggris, menilai pasar sudah mulai tenang paska Brexit, namun ketidakpastian di sektor bisnis masih tetap ada dan sudah menjadi tugas pemerintah untuk mendukung perekonomian.

Hammond mengakui, Brexit bisa menimbulkan guncangan bagi perekonomian Inggris dan bisnis akan seperti “rollercoaster”, namun pemerintah akan berinvestasi secara tepat dan spesifik untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan menciptakan lapangan kerja.

Ia juga mengatakan lebih memprioritaskan pembangunan rumah-rumah baru dan sarana transportasi, dibandingkan berusaha menyeimbangkan neraca anggaran Inggris pada 2020 seperti yang ditargetkan George Osborne. Menurutnya, defisit saat ini masih sangat besar dan akan diatasi seiring dengan berjalannya waktu.